Rumah sakit merupakan salah satu bentuk usaha jasa yang memberikan pelayanan kesehatan dalam memenuhi kebutuhan hidup masyarakat.
Penyediaan fasilitas merupakan kewajiban Rumah sakit. Rumah sakit mempunyai fasilitas baik medis maupun non medis yang harus selalu siap dipergunakan dengan baik sehingga perlu manajemen fasilitas yang baik agar mutu layanan Rumah sakit dapat terlaksana.
Biosis sebagai mitra terbaik dalam jasa properti dan manajemen fasilitas, sangat mengutamakan kepuasan pelanggan, fokus pada kualitas, kecepatan, ketangguhan, flexibiltas dan harga kompetitif.
Biosis menjadi mitra terbaik untuk Rumah Sakit Kanker Dharmais, siap mendukung 100% kebutuhan manajemen fasilitas agar mutu layanan rumah sakit Dharmais dapat terlaksana dengan baik.
Sekilas tentang Rumah sakit Dharmais Jakarta
Diawali dari Cita-cita untuk mendirikan suatu rumah sakit kanker yang mampu memberikan layanan yang bersifat holistik dan terpadu telah lama dipendam. Kesempatan tersebut terbuka pada tahun 1988 ketika ketua Yayasan Dharmais Bp. H.M. Soeharto meminta DR.Dr.A.Harryanto Reksodiputro untuk memikirkan model rumah sakit kanker yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia. Dr A.Harryanto Reksodiputro segera menghubungi para pakar di FKUI dan memita nasehat Departemen Kesehatan serta Dekan
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Kemudian terbentuklah tim pembuatan usulan pendirian rumah sakit kanker pada bulan Oktober 1988. Usulan tersebut dapat diselesaikan pada bulan Desember 1988 dan diserahkan kepada ketua Yayasan Dharmais pada 8 Januari 1999.
Biosis sebagai mitra sangat memperhatikan kualitas layanan di Rumah Sakit Dharmais dengan dukungan :
1. Sarana pendukung (alat kerja),
2. Metode,
3. Frekwensi,
4. Efisiensi / efektivitas,
5. Pelaksana : jumlah dan kompetensi,
6. Faktor resiko,
Sehingga Biosis siap untuk menghadapi setiap tumbuh berkembang mengikuti kebutuhan klien.